Bupati Bungo H.Dedi Putra Resmi Lantik Dr.Donny Iskandar Sebagai Pj Sekda

Palupinews.com– Muara Bungo – Bupati Bungo, H.Dedi Putra, secara resmi melantik Dr.Donny Iskandar.S.Sos.M.T sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bungo. Pelantikan ini dilaksanakan sebagai langkah strategis untuk menjaga kesinambungan roda pemerintahan.

Dalam amanat pelantikannya yang berlangsung pada Selasa, 1Juli 2025, di Aula Ruang Pola Kantor Bupati Bungo.

Bupati Bungo H. Dedy Putra juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Sekretaris Daerah sebelumnya atas pengabdian dan kontribusinya selama menjabat.

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Bungo, saya mengucapkan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada Sekda sebelumnya atas dedikasi, loyalitas, dan pengabdian yang luar biasa selama menjalankan tugas di Pemerintahan Kabupaten Bungo.,” ujar Bupati Dedy Putra.

Pejabat yang dilantik adalah Dr. Donny Iskandar, S.Sos., M.T., Pelantikan ini dilaksanakan sesuai dengan ketentuan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017, yang mengatur bahwa setiap Pegawai Negeri Sipil yang diangkat dalam jabatan wajib dilantik serta mengangkat sumpah/janji jabatan menurut agama atau kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Didasarkan pada kebutuhan mendesak akan keberlanjutan fungsi administratif dan koordinatif di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bungo Bupati Dedi Putra menyampaikan keyakinannya bahwa Pj Sekda yang baru mampu menjalankan tugas berat tersebut dengan penuh dedikasi dan integritas.

Sebagai Pj Sekda, kami menaruh harapan besar kepada Bapak Dr. Donny Iskandar untuk mengemban amanah ini secara ikhlas dan profesional. Kami meyakini, apabila tugas ini dijalankan dengan komitmen tinggi dan ketulusan hati, maka pelayanan publik di Kabupaten Bungo akan semakin terarah, masyarakat kian terayomi, serta percepatan pembangunan daerah dapat tercapai secara optimal,” ujar Bupati dalam sambutannya.

Lebih lanjut, Bupati secara eksplisit menekankan pentingnya konsistensi dalam menjunjung tinggi prinsip tata kelola pemerintahan yang baik (good governance), termasuk kepatuhan terhadap ketentuan perundang – undangan yang berlaku. Ia menginstruksikan kepada seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar menjalin sinergi dan kolaborasi erat dengan Pj Sekda dalam setiap pelaksanaan program dan kegiatan pemerintahan.

Roda pemerintahan ini berada di bawah kendali koordinatif Sekretaris Daerah. Oleh karena itu, saya mengingatkan agar seluruh perangkat daerah dapat bahu membahu, bekerja secara profesional dan sesuai dengan regulasi, demi menjamin terciptanya pelayanan publik yang prima dan berkeadilan,” tegasnya.

Pelantikan ini diyakini menjadi momentum penting dalam menjaga stabilitas administrasi pemerintahan Baru di Kabupaten Bungo. Kehadiran Pj Sekda dinilai sangat strategis dalam memastikan agar pelayanan publik tetap berjalan dengan efektif, efisien, dan terstruktur.

Turut hadir dalam prosesi pelantikan tersebut dari unsur forkompimda, Wakil Bupati Bungo Tri Wahyu Hidayat, serta seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bungo. Acara ini juga ditandai dengan pengambilan sumpah jabatan sebagai bentuk komitmen moral dan hukum dari Pj Sekda terhadap amanah yang diemban.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *